Klarifikasi oleh Tim Koalisi Partai.[Andi/radarindonesianews.com] |
RADARINDONESIANEWS.COM, LAHAT – Bertempat di Rumah kediaman Calon Wakil Bupati nomor urut 4 Bursah Zarnubi SE Sabtu ( 30/07/18 ) Tim Koalisi Partai Pendukung dan Pengusung didampingi Tim Koalisi Paslon Pilkada Lahat Nomor Urut 4, 5 dan 1 mengadakan jumpa pers.
Acara ini diadakan dalam rangka Pernyataan Sikap terhadap beragam informasi yang simpang siur dan hoax tentang keadaan dan situasi yang terjadi di kota Lahat.
Hari ini Tim bersama Partai pendukung dan pengusung menyampaikan kebenaran dan fakta yang terjadi agar masyarakat tidak terhasut oleh informasi dan pemberitaan hoax yang beredar dan berkembang serta dapat mengganggu keharmonisan dalam masyarakat.
Adapun menanggapi kedua kejadian aksi di Panwaslu pada tanggal 27 juni dan peristiwa tanggal 28 juni di pasar Bawah yang tersebar di beberapa media sosial mengenai adanya kerusakan fasilitas umum dan isu lainnya disanggah oleh tim koalisi partai dan tim 3 paslon peserta pilkada bahwa pemberitaan ini tidak benar dan hoax.
“Demikian klarifikasi dan informasi yang disampaikan agar masyarakat mengetahui kejadian sebenarnya dan tidak terhasut oleh informasi serta berita berita hoax.” Ungkap Tim klarifikasi ini (andi)
Comment