Tim Kecamatan Hiliserangkai Keluar Sebagai Juara Pertama Pada Turnamen Bola Voli Karang Taruna Cup

Daerah, Kep. Nias445 Views

RADARINDONESIANEWS.COM, NIAS – Tim bola voli Kecamatan Hiliserangkai berhasil merebut juara pertama pada Turnamen Bola Voli Karang Taruna Cup Kabupaten Nias.

Pada babak final Kecamatan Hiliserangkai dipertemukan dengan utusan Kecamatan Gido dengan skor 3-1 untuk kemenangan tim Kecamatan Hiliserangkai.

Pertandingan yang berlangsung di Desa Hiliweto, Kecamatan Gido, Kabupaten Nias, Minggu (10/11), tampak dihadiri Sekda Kabupaten Nias, para Anggota DPRD Kabupaten Nias, para Camat, para Kepala Desa serta pendukung dari kedua tim.

Sempat diguyur hujan, pertandingan final perebutan gelar juara bola voli Karang Taruna Cup tetap dilanjutkan.

Kepala Desa Fadoro Lalai, Atulo’o Mendrofa saat diwawancarai awak media ini mengapresiasi kedua tim yang berlaku sportif.

“Kedua tim saat bertanding bermain sangat sportif,” pujinya.

Atulo’o menambahkan, pertandingan final tersebut berlangsung sengit.

“Pada set kedua, tim bola voli Kecamatan Gido memberikan perlawanan dan berhasil meraih poin pada set tersebut,” jelasnya.

“Di set ketiga, Kecamatan Hiliserangkai yang sempat tertinggal berhasil membalikkan skor,” tuturnya lebih lanjut. (Albert)

Comment