Dua Penjual Arak yang diamankan di Mapolres Bangka Barat.[Alif/radarindonesianews.com] |
RADARINDONESIANEWS.COM, BABEL – Maraknya peredaran arak di wilayah hukum Polres Bangka Barat akhir akhir ini, akhirnya berhasil dibongkar tim gabungan Polres Bangka Barat, Selasa 25/4/2018. Operasi penangkapan dua orang penjual arak di tempat yang berbeda ini dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Bangka Barat Kompol Febriandi Haloho.
Dalam operasi tersebut, polisi berhasil mengamankan, Ronalto alias Suyung (56) warga jalan Peleburan gang Cik Daud Rt 01/01 no. 126, sekitar pukul. 15.30 wib di TKP Kampung Teluk Rubiah kelurahan. Tanjung Muntok Bangka Barat. Dari tangan pria ini, polisi mengamankan barang bukti 9 botol arak yang dikemas dalam botol mineral ukuran 1,5 liter. Sementara di TKP kedua, polisi juga berhasil mengamankan, warga jalan Mayor Syafri Rahman Muntok, Sun Tjhong alias Acong (41) sekitar pukul 16.30 wib. Dari TKP, polisi mengamankan barang bukti
8 botol ukuran 1500 ml berisikan minuman jenis arak, 5 botol ukuran 325 ml berisikan minuman jenis arak, 2 jerigen kosong ukuran 20 liter dan 7 jerigen kosong ukuran 5 liter.
Kabag Ops Kompol Febriandi Haloho Sik seizin Kapolres Bangka Barat kepada wartawan mangatakan, kedua tersangka akan di jerat dengan Pasal 13 Jo 4 ayat(1), 6 ayat(1) dan (2) Perda Kab Babar No 12 tahun 2008 tentang Pelarangan produksi,pengedaran dan penjualan Miras.Kemudian tersangka dikenakan Tipiring oleh Sat Sabhara Polres Babar.
“Giat razia miras akan terus dilakukan Polres Bangka Barat sampai menyabut bulan suci Ramadhan “ujar Andi. (alif)
Comment