RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Ada yang istimewa di Klinik Esti, Jalan Bangka Raya, Pela Mampang, Jakarta Selatan kali ini.
Bukan karena pasien yang terkena virus corona tetapi ada salah seorang perawat yang berulang tahun.
Ya, Keiko panggilan akrab Sary Ckaycko Sinambela yang lahir pada 3 April 1995 ini dihadiahi kue Ultah oleh rekan seprofesi di Klinik Esti, Senin (6/4/2020).
Tanpa sepengetahuan yang berulang tahun, Hesti, Nia dan Ajeng diam diam telah menyiapkan kue ultah buat Keiko yang genap berusia 25 tahun.
Keiko tidak tahu menahu rencana rekan-rekan yang membawakan kue ultah itu pun terperangah dan kaget diiringi rasa haru.
Nia, Hesti dan Ajeng pun meminta Keiko meniup lilin di kue special yang sudah disiapkan mereka dengan lilin yang menyala di atas kue tersebut.
Dengan rasa haru, Keiko meniup lilin yang berada di atas kue tersebut.
Keiko lalu memotong kue tersebut dan menyuapkannya untuk rekan rekan dan juga dokter Eko.
“Aku berharap di ultahku yang ke-25 ini biar cepat nikah.” ujar Keiko dengan wishesnya itu.
Sementara rekan rekannya seperti Nia, Hesti dan Ajeng mengamini.
“Semoga harapan dan doa Keiko tercapai.” Gumam mereka. []
Comment