Rumkit Baladhika Husada Jember Tasyakuran HUT Kesad Ke 71 Di Pantai Papuma

Berita515 Views
RADARINDONESIANEWS.COM, JEMBER – Dalam rangka HUT Kesehatan Angkatan Darat (Kesad) Ke 71 Rumah Sakit TK III Baladhika Husada atau yang lebih dikenal dengan sebutan Rumah Sakit DKT Jember pada Sabtu 29/10/2016 pukul 09.00 Wib menyelenggarakan tasyakuran di Wisata Pantai Papuma Jember.

Hadir pada kesempatan tersebut seluruh dokter dan anggota rumah sakit kecuali yang dinas melayani pasien diruangan sekitar 200 orang, peserta diharuskan jalan sepanjang sekitar 1 Km dengan medan yang cukup menanjak arah masuk Pantai Papuma.

Sesampai ditempat acara diadakan senam peregangan kemudian diadakan lomba-lomba volley bal, gobak sodor, terompah berpasangan dan lain-lain yang memperebutkan hadiah menarik dari panitia.

Dalam sambutan dan wawancaranya Kepala Rumah Sakit Baladhika Husada Jember Letkol Ckm Masri Sihombing, Sp.OT (K), M.Kes didampingi Ny Masri Sihombing menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung seluruh rangkaian kegiatan HUT Kesad Ke 71 yang jatuh pada tanggal 26/10/2016.

Berbagai rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan diantaranya Karya Bakti TNI bersama Koramil 0824/01 Patrang dan masyarakat setempat (07/10), kemudian pada (08/10) Karya Bakti bersama Koramil 0824/21 Puger dan masyarakat setempat, selanjutnya kita juga mengadakan anjangsana kepada purnawirawan dan pengobatan gratis pada (15/10) kepada para veteran dan purnawirawan dan saat sekarang ini kita melaksanakan tasyakuran.

Lebih lanjut Masri Sihombing menegaskan bahwa sebagai bagian dari satuan TNI AD yang bertugas melayani kesehatan anggota dan masyarakat dirinya akan berupaya kontribusi kepada masyarakat utamanya pelayanan yang ramah minimal mempertahankan prestasi yang sudah diraih yaitu “Terakreditasi Paripurna” dari Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dalam arti mendapat penilaian diatas nilai sempurna yaitu paripurna.

Keberadaan kami ditengah-tengah masyarakat hendaknya mampu dmanfaatkan secara optimal oleh masyarakat, ada atau tidak ada kartu BPJS jangan ragu, datang saja ke rumah sakit kami dan kami pasti akan melayani.

Saat Kami tanyakan kendala yang dihadapi Masri Sihombing menegaskan untuk kendala yang dihadapi adalah sumberdaya dokter specialis rumah sakit kami baru mempunyai rata-rata 1 yaitu specialis penyakit dalam 1, OBGYN (kebidanan) 3, specialis bedah 1 dan specialis anak 1, seyogyanya memiliki minimal 2 dokter specialis namun dengan sumberdaya yang ada kami berupaya melaksanakan pelayanan semaksimal mungkin terbukti kita mendapatkan nilai pelayanan tertinggi se Indonesia oleh KARS.

Acara ditutup dengan do’a, pemotongan tumpeng oleh Kepala Rumah Sakit yang diberikan kepada ASN yang mendekati purna tugas Ida Nursilawati, selanjutnya acara pembagian hadiah kepada tim lomba yang menang pada lomba ditingkat Kesdam V/Brw dan lomba-lomba internal rumah sakit seperti akreditasi ruangan, kebersihan ruangan dan ketertiban ruangan serta doorprise bagi peserta yang hadir saat itu sehingga acara cukup meriah sekali. (sis24)

Comment