PLN UP3 Nias dan Pemko Gunungsitoli Teken MoU PBJT Tenaga Listrik

Daerah, Kep. Nias139 Views

 

RADARINDONESIANEWS.COM, GUNUNGSITOLI – PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Nias dan Pemerintah Kota Gunungsitoli menjalin kerjasama terkait Pajak Barang dan Jasa Tertentu atas Tenaga Listrik (PBJT-TL), Senin (17/3/2025).

Dikatakan Manager PLN UP3 Nias Leonard Tulus M. Panjaitan, PLN selaku BUMN menjadi mitra strategis untuk pemerintah daerah dalam melakukan pemungutan PBJT tenaga listrik terhadap masyarakat yang ada di Kota Gunungsitoli.

Menurut Leonard, tujuan kesepakatan bersama ini yaitu untuk menjamin kelancaran penerimaan Pendapatan Asli Pemerintah Kota Gunungsitoli yang berasal dari PBJT atas tenaga listrik dan menjamin kelancaran pelunasan rekening listrik Pemerintah Kota Gunungsitoli kepada PT. PLN serta mendorong agar Masyarakat Kota Gunungsitoli tepat waktu dalam membayar rekening listrik.

Foto : PLN UP3 Nias dan Pemerintah Kota Gunungsitoli bersepakat menjalin kerjasama terkait Pajak Barang dan Jasa Tertentu atas Tenaga Listrik (PBJT-TL)

 

“Selain itu melakukan pengawasan dan penertiban PJU tidak resmi oleh Pemerintah Kota Gunungsitoli dan PLN. Kemudian, untuk meningkatkan efisiensi pembayaran rekening listrik melalui meterisasi penerangan jalan umum,” ucap Leonard kepada radarindonesianews.com.

Adapun bentuk kerja sama PLN UP3 Nias dengan Pemerintah Kota Gunungsitoli yaitu bersifat kemitraan. Dimana PLN melakukan pemungutan sesuai dengan besaran yang telah dimuat dalam Perda dan melakukan penyetoran secara rutin setiap bulannya sebagai Penerimaan Asli Daerah (PAD).

“Dengan sinergi pemerintah daerah kami optimis bahwa inisiatif ini akan menjadi fondasi untuk pembangunan infrastruktur kelistrikan yang baik, berkelanjutan, dan andal. PLN terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mendukung pertumbuhan ekonomi di Kota Gunungsitoli,” ungkap Manager PLN UP3 Nias.

Menyikapi hal tersebut, Wali Kota Sowa’a Laoli menyampaikan bahwa penandatanganan MoU dengan PLN ini merupakan angin surga buat pemerintah Kota Gunungsitoli.

Bagaimana tidak, menurut Sowa’a, Dengan kerja sama tersebut diharapkan PLN dan Pemerintahan Kota Gunungsitoli dapat lebih bersinergi dalam berkontribusi untuk meningkatkan PAD serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Mohon dukungan dari Manager PLN UP3 Nias apa yang menjadi dasar Pemerintah Kota Gunungsitoli dalam hal menerima bantuan berupa Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari PLN UP3 Nias,” ucap Sowa’a.

Selain itu ia juga menerangkan bahwa pada umumnya seluruh wilayah Kota Gunungsitoli sudah mendapat fasilitas listrik, namun masih terdapat beberapa titik dan ataupun beberapa keluarga dari wilayah di Kota Gunungsitoli yang masih belum tersentuh aliran listrik.

“Kami dari Pemerintah Kota Gunungsitoli meminta agar menjadi perhatian supaya seluruh masyarakat Kota Gunungsitoli mendapat fasilitas yang sama dan mendapat kesejahteraan yang sama, dalam hal ini dihimbau kepada kepala Dinas Perhubungan untuk dapat memfasilitasi,” ucapnya.

Tak lupa di kesempatan tersebut orang nomor satu di Kota Gunungsitoli mengucapkan terima kasih kepada PLN UP3 Nias. Ia berharap kerjasama ini bisa berdampak positif bagi masyarakat Kota Gunungsitoli terutama dalam hal sarana penerangan.

Untuk diketahui, penandatanganan MoU ini dilakukan langsung oleh Manager PLN UP3 Nias Leonard Tulus M. Panjaitan dengan Wali Kota Gunungsitoli Sowa’a Laoli, bertempat di ruang pertemuan Kantor Wali Kota Gunungsitoli.[]

Berita Terkait

Baca Juga

Comment