Para relawan saat konsolidasi di Bogor |
RADARINDONESIANEWS.COM, BOGOR – Sekitar 200an relawan group WhatsApp pendukung Prabowo-Sandi berkumpul di Lapangan Sempur, Bogor, Minggu (30/12) sejak pukul 10 pagi. Namun, karena tema yang diangkat adalah pemenangan Capres – Cawapres Prabowo Subianto – Sandiaga Uno, maka acara dipindahkan ke Sekber Pemenangan Prabowo dan Sandi di sebelah RRI Bogor.
Fokus sebagai pembuka acara memulai acara dengan yel yel, Prabowo… Presiden! Dan disambut dengan antusias para hadirin yang datang dari berbagai elemen relawan, dari Jakarta, Bekasi, Depok, Cianjur dan tuan rumah Bogor.
Relawan yang hadir berasal GL PRO 08, GNCP, RCPS Bogor Raya, PEREMPUAN PRABOWO BGR, PARTAI EMAK” BGR, MACAN (PADI) Bogor, GMI Bogor, SATGAS-PRADI Nasional, PRABU, Rumah Besar Relawan PADI, Bina Bangun Bangsa, dan lain-lain.
“Kita menyadari bahwa saat ini kita seakan terdesak dengan datang TKA dari Cina daratan. Padahal yang ada saat ini pun kita sudah kewalahan. Bayangkan 4 orang taipan Cina saja kekayaannya menyamai dengan 100 juta orang rakyat Indonesia.” Kata Ketua Front Bangsa Indonesia Muh. Nur Lapong.
Aktivis sosial senior dari Gerakan Membangun Desa, Bahaudin Tonti pun tidak ketinggalan untuk memberikan masukan pada acara konsolidasi Relawan pro Prabowo – Sandi. Ia memberi contoh betapa praktek kebohongan impor beras yang sebenarnya dilakukan oleh para broker dalam negeri.
Tonti berharap para relawan benar-benar bekerja keras untuk memenangkan Prabowo demi sebuah kepemimpinan baru yang kuat dan disegani oleh bangsa asing lainnya.
“Khusus untuk Emak-emak, kami tawarkan untuk ikut dalam lomba orasi tanggal 8/1/2019 bertema sesuai dengan misi kita untuk memenangkan Prabowo. Silakan daftar ke ibu Rint yang juga sebagai pelatih bidang kesenian dan budaya di Bogor.” Tawar Tonti kepada para hadirin.[]
Comment