Kades Sabrang Gelar Pertunjukan Wayang Kulit Semalam Suntuk

Berita574 Views
RADARINDONESIANEWS.COM, JEMBER – .Desa Sabrang Kec Ambulu gelar selamatan, Sabtu Malam (29/10/16) dengan acara pertunjukan seni budaya tradisional wayang kulit semalam suntuk dengan dalang Sujito,

Acara selamatan Desa yang dikemas dalam pertunjukan seni tradisional bertujuan untuk melestarikan budaya tradisional juga menjauhkan dari segala bencana. Memang tradisi selamatan Desa sudah dilakukan secara turun temurun, sejak ratusan tahun yang silam hingga saat sekarang,

Kepala Desa Sabrang Ir Subiantoro di hadapan wartawan mengatakan, maksud dan tujuan Pemerintah Desa Sabrang menggelar acara selamatan Desa dengan pertunjukan wayang kulit semalam suntuk adalah untuk melestarikan budaya Desa yang sudah lama dipertahankan dan yang kedua melestarikan pewayangan dengan menampilkan dalang cilik kemudian dilanjutkan dengan dalang yang cukup terkenal yaitu Sujito.

Sebalum acara puncak yaitu pagelaran wayang kulit dengan dalan Sujito dimulai, acara selamatan Desa diawali dengan pertunjukan seni tari tradional tari Ruemong.dan yang membuat kagum para tamu undangan,

Penari remong bukan orang dewasa melaikan anak yang masih di bawah umur,dengan jari tangan nya yang mungil dengan lenturnya menari diatas panggung pertunjukan,

Dengan adanya acara selamatan Desa dengan puncak acara pertunjukan wayang kulit semalam suntuk Kepala Desa Sabrang berharap agar masyarakat dapat miningkatkan sinergitas antar hubungan masyarakat dan menjaga kerukunan. (JOK)

Comment