![]() |
Kerak Telor penganan khas Betawi yang bisa ditemui di Festival Palang Pintu Kemang.[Gofur/radarindonesianews.com] |
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Perhelatan tahunan Festival Palang Pintu Kemang yang sebelumnya disebut Festival Kemang itu kembali digelar untuk ke-12 kalinya Sabtu (6/5/2017) dan berlangsung hingga Minggu ke esokan harinya.
Untuk tujuan tersebut, Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan, sementara ditutup karena digelarnya Festival yang sarat dengan budaya Betawi itu.
Christianto, Kepala Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan, mengatakan, rekayasa lalu lintas dilakukan karena Jalan Kemang Raya akan digunakan sebagai lokasi Festival Palang Pintu.
“Kami lakukan pengalihan arus untuk kendaraan. Agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di sekitar Jalan Kemang Raya, karena Festival Palang Pintu,” ujarnya, Sabtu (6/5/2017).
Untuk kendaraan dari Jalan Kemang Raya yang hendak ke Jalan Kemang Selatan, akan dialihkan melewati Jalan Kemang Selatan VIII, kemudian ke Jalan Pelita – Jalan Haji Abu – Jalan Puri Sakti – Jalan Kemang Selatan 12A – Jalan Kemang Selatan 12. Begitu juga kendaraan yang akan mengarah sebaliknya.[GF]
Comment