Elektabilitas Tinggi Sarimuda Rozak Resmi Di Usung Partai Nasdem

Berita440 Views
Ket foto:Ketua DPW Partai NasDem Sumsel Syahrial Oesman berpidato di acara deklarasi. Hotel Swarna Dwipa Palembang.(9/10).[Iwan/radarindonesianews.com]
RADARINDONESIANEWS.COM, PALEMBANG – Koordinator Pemenangan Nasdem Wilayah Sumsel, Irma Suryani mengatakan partainya resmi mengusung pasangan Sarimuda-Rozak dalam Pilkada Walikota Palembang 2018 nanti.

Dipilihnya pasangan figur ini lantaran elektabilitas Sarimuda-Rozak lebih tinggi dibanding kandidat lainnya.

“Kita mengusung karena memang elektabilitasnya tinggi, bahkan lebih tinggi dari incumbent. Artinya itu keinginan masyarakat untuk menjadikan Sarimuda-Rozak walikota-wakil walikota Palembang 2018,” ujar anggota DPR RI ini. 


Dengan ini maka Partai Nasdem resmi mendukung Sarimuda–Kgs Abdul Rozak untuk bersaing dalam pilkada Wali kota Palembang 2018. Ujar Irma, sambil menyerahkan SK dukungan DPP Nasdem dalam acara deklarasi di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Senin (9/10).

Disampingnya itu dalam pidatonya Ketua DPW Partai NasDem Sumsel Syahrial Oesman mengungkapkan, pengusungan pasangan ini berdasarkan pertimbangan elektabilitas banyak kandidat. Alhasil, mengerucut ke Sarimuda-Rozak sebagai pasangan yang dinilai layak memimpin Palembang.

“Kader kita, Abdul Rozak sebagai Ketua DPD NasDem Palembang resmi kita usung untuk mendampingi Sarimuda. Kita yakin pasangan ini mengalahkan pasangan lain,” ungkap Syahrial.

Syahrial menegaskan kepada kader dan seluruh elemen partai untuk mendukung keputusan DPP Nasdem, dan mengancam akan dipecat dari partai jika membelot ke pasangan lain.
 

“Siapa saja yang melenceng dan tak menurut sesuai keputusan good bye. Kita juga cari dukungan parpol lain untuk memenuhi kursi pencalonan,” kata dia. .(Iwan)

Comment