RADARINDONESIANEWS.COM, NIAS – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Nias libatkan para pemilih pemula terkait pengawasan partisipatif pada pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 di Kabupaten Nias.
Hal tersebut tampak dari kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kabupaten Nias, bertempat di 101 Nusa Lima Beach, Rabu (13/11/2024), yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Pengawas Pemilu.
Anggota Bawaslu Kabupaten Nias Elfrida Lombu menilai keterlibatan seluruh elemen masyarakat pada pelaksanaan Pilkada merupakan wujud tanggung jawab bersama, tak terkecuali para pemilih pemula yang telah memenuhi kriteria.
“Kami mengajak masyarakat khususnya di Kabupaten Nias untuk ikut ambil bagian dalam hal pengawasan partisipatif, termasuk adik-adik kami yang masih berada di bangku sekolah dan telah memenuhi kriteria untuk menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024,” ucap Elfrida.
“Kami sangat berharap pemilih pemula tidak hanya datang saat memberikan suara, tetapi juga aktif melakukan pengawasan. Setiap warga negara memiliki hak untuk menjadi pemilih aktif, mengawasi jalannya pemilu, bukan hanya sekadar jadi pemilih pasif,” tambahnya.
Sementara itu, dalam arahan Ketua Bawaslu Kabupaten Nias, Adirman Mendrofa menuturkan bahwa pemilihan kepala daerah kali ini adalah sejarah demokrasi di Indonesia khususnya di Kabupaten Nias dimana baru dilakukan secara serentak.
“Dengan hari ini kita melakukan sosialisasi partisipatif, maka kita berharap kesadaran kita akan pentingnya pengawasan semakin tinggi, supaya pemilu ini bisa berjalan dengan baik,” tutur Ketua Bawaslu Kabupaten Nias.
Lebih lanjut Adirman menerangkan, dengan ikut terlibatnya masyarakat pada pesta demokrasi ini dapat membantu atas keterbatasan yang dimiliki oleh Bawaslu dalam hal jangkauan pengawasan.
Diketahui pemateri dalam kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif ini, yakni Timsel Bawaslu Sumut 2023, Posma Manalu dengan materi “Peran Masyarakat dalam Pengawasan Pilkada serentak 2024” dan Anggota KPU Kabupaten Nias, Dedi Kurniaman Bate’e dengan pembahasan “Pentingnya Menggunakan Hak Pilih pada Pemilihan Serentak Tahun 2024”.
Adapun peserta sosialisasi pengawasan partisipatif pada pemilihan serentak tahun 2024, para pemilih pemula di wilayah Kabupaten Nias, organisasi kemahasiswaan, kedua LO pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nias, para tokoh dan insan media.[]
Comment