RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Hal ini dikatakan Dandim 0504/JS, Kolonel Arh Tony Aris Setyawan S.E dalam kesempatan HUT TNI-74, yang digelar oleh Kodim 0504/JS di Makodim 0504/JS, Jl. Cendrawasih No. 03 Kebayoran Lama Jakarta Selatan, Ahad (27/10/2019). Dalam HUT TNI-74 ini Kodim 0504/JS menggelar Gerak Jalan Santai didukung dengan panggung hiburan dan Bazaar Murah.
Acara Jalan Santai yang dikawal oleh Dishub Jaksel ini dilepas oleh Dandim 0504/JS, Kolonel Arh Tony Aris Setyawan SE, di garis Start yang berada di depan Makodim dengan menempuh rute Jalan Ciputat Raya Kebayoran Lama, Gandaria City, Arteri Raya, dan Finish di Makodim 0504/Jakarta Selatan.
Dalam wawancara dengan para awak media, Dandim 0504, Kolonel Arh Tony Aris Setyawan S.E yang didampingi Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Bastoni Purnomo SIK dan Kejari Jakarta Selatan ini mengatakan, Gerak Jalan Santai ini bertujuan menyatukan berbagai elemen masyarakat terutama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kota Jakarta Selatan.
“Kami dandim, Kapolres, Kajari Jaksel dan teman teman kapolsek dan Danramil bersatu bersama menyelenggarakan even ini. Intinya bersatu dan juga didukung oleh elemen masyarakat.” Ujarnya.
Terkait keamanan wilayah hukum Kodim 0504, Dandim 0504, Kolonel Arh Tony Aris Setyawan S.E mengatakan, kami bersama kapolres, walikota selalu bersinergi. Kalau masalah keamanan, pak Kapolres adalah jagonya.
“Kalau masalah keamanan, pak Kapolres adalah jagonya. Kami selalu mensupport apa yang menjadi kebijakan pihak kepolisian, terutama untuk stabilitas keamanan di wilayah Jakarta selatan.” Tegasnya di hadapan wartawan, Ahad (27/10/2019).
Ada yang istimewa dalam event HUT TNI-74 ini. Selain Bazar, panitia juga memberikan panggung hiburan dan doorprize berupa 1 Unit Sepeda Motor, 5 unit Sepeda Gunung, TV LCD, Kulkas, HP dan 33 item hadiah lainnya.
Kegiatan ini kata Dandim, sebagai bagian dari upaya berbagi kebahagiaan kepada masyarakat di Hari Ulang Tahun TNI-74 ini.
Sebagai kepedulian Kodim 0504, acara HUT TNI -74 ini juga melibatkan UMKM yang ada di Jakarta Selatan. Menurutnya, untuk memberdayakan UMKM menjadi tanggung jawab dan tugas bersama.
“Mengenai pedagang, adalah tugas kita bersama. Bukan hanya tugas dandim, kapolres tapi tugas kita bersama. Kami coba memberdayakan UMKM bekerjasama dengan kelurahan untuk mempromosikan prodk mereka.” Imbuh Dandim.[GF]
Comment