RADARINDONESIANEWS.COM, GUNUNGSITOLI – Tidak terasa tinggal hitungan hari lagi umat muslim akan segera menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H/2025. Di bulan suci yang penuh ampunan ini tentu memiliki makna mendalam dan keistimewaan tersendiri bagi umat muslim yang menjalankan, khusus nya bagi umat muslim di Pulau Nias, Sumatera Utara.
Guna menjaga kelancaran dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan, PT PLN (Persero) UP3 Nias melakukan sejumlah langkah strategis.
Berbagai upaya preventif telah disiapkan, termasuk pemeliharaan jaringan Tegangan Menengah (TM), perintisan dan/atau pemangkasan pohon yang berpotensi untuk menimbulkan gangguan kelistrikan, peremajaan jaringan,serta melakukan siaga bagi petugas Pelayanan Teknik. (YANTEK).
“Menjaga kehandalan listrik dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini merupakan bagian dari tugas kami dan juga ibadah bagi kami. Tentu dengan menjaga keandalan listrik di bulan suci Ramadhan ini kami berharap kegiatan ibadah masyarakat khususnya di Kepulauan Nias akan lebih khitmat,” ucap Manager PLN UP3 Nias, Leonard Tulus M. Panjaitan, Rabu (26/2/2025).
Tak hanya itu, dikatakan Leonard, dukungan dari Pemerintah Kabupaten dan Kota yang ada di Kepulauan Nias juga turut memperkuat upaya PLN dalam menjaga keandalan kelistrikan di Kepulauan Nias.
Menurutnya, dengan mengajak masyarakat untuk berperan aktif dengan tidak menanam pohon dan bermain layangan di dekat jaringan listrik serta segera melaporkan jika terjadi gangguan listrik merupakan upaya dalam memperkuat kehandalan.
“Dengan doa dan dukungan dari semua pihak, kami yakin dapat menjalankan tugas ini dengan penuh sukacita, sehingga terciptanya Nias terang,” imbuhnya.[]
Comment