Cynthia Ramlan: Akting Itu Bukan Sesuatu Yang Dibuat-buat

Berita529 Views
Cynthia Ramlan, sebagai Lestari dalam film Hitam Putih Keadilan.[Suroto/radarindonesianews.com]
RADARINDONESIANEWS.COM, CIREBON – Cynthia Ramlan tampil
dalam film Hitam Putih Keadilan yang digarap Distira Production Hosue. Adik Ola Ramlan yang anggun ini berperan sebagai Lestari, isteri seorang jaksa dalam film yang disutradarai Pradipta Dewabrata.
Dalam obrolan bersama radarindonesianews.com sesaat jelang
pengambilan adegan di Rumah Dinas Walikota Cirebon, Senin (12/12), Cynthia
membeberkan seputar peran yang dilakoninya.
“Ending film ini member pesan yang mengejutkan buat penonton.” Ujarnya mengawali obrolan.
Menurut Cynthia, film ini mengandung banyak teka-teki. Pesan utama yang ingin disampaikan adalah bahwa hitam itu tetap akan menjadi hitam
dan tidak akan berubah menjadi putih.
Di film Hitam Putih Keadilan ini Cynthia tampil sebagai tokoh protagonist yang berbeda dengan peran – peran antagonis yang dipeankan dalam film dan sinetron sebelumnya. Katanya, di film keduanya ini Cynthia berperan sebagai Lestari dengan peran protagonist dan ini lebih sulit karena harus menampilkan karakter sebagai orang baik, lembut dan penuh senyum.
“Memerankan tokoh protagonis lebih sulit daripada peran antagonis, karena aku harus menunjukkan  karakter sebagai orang baik dengan senyum yang manis.” Ujar Cynhtia
Ramlan.
Namun begitu, Cynthia merasa senang dan tertantang untuk menunjukkan kemampuannya berakting dengan karakter protagonist di film ini. Marah – marah yang diperankan dalam karakter antagonis merupakan hal mudah bagi
Cynthia.
Sebagai isteri seorang jaksa, Lestari yang diperankan Cynthia dalam film ini menjalani kehidupan yang normal dan lurus namun di sisi lain kehidupan kakak Lestari sangat bertolak belakang. Sang kakak, Wijaya,  adalah seorang pengusaha besar tapi banyak
melakukan kejahatan dalam bisnisnya, termasuk korupsi.
Lestari, lanjut Cynthia, merupakan sosok seorang isteri yang selalu mensupport suami dalam tugas. Lestari berprinsip yang salah tetap salah.
Meskipun dalam ending cerita Hitam Putih Keadilan itu Lestari mengalami
pergumulan bathin yang sangat berat. Saat putusan pengadilan Lestari harus
bersedih kehilangan kakak yang baru bertemu setelah lama menghilang. Namun ada bahagia bahwa suaminya yang jaksa itu memenangkan kasus yang dihadapi sang
kakak.
Sebagai Lestari yang protagonist, Cynthia Ramlan tampil dan berperan mengalir sesuai peran itu sendiri. Akting katanya, harus sesuai dengan peran dan bukan sesuatu yang dibuat-buat.
“Akting itu harus sesuai dengan peran secara sendirinya. Akting itu bukan sesuatu yang di buat buat.” Ujar Cynthia.
Mengenai visi film Hitam Putih Keadilan, Cynthia memiliki komentar tersendiri. Katanya, secara global visi film atau pesan bahwa sesuatu yang tidak baik suatu saat nanti akan terungkap dan kebaikan di mana mana pasti akan menang.
“Bicara penegakkan hukum di Indonesia, secara pribadi, aku sendiri menilai banyak yang sesuai dengan yang diharapkan tapi banyak juga yang
tidak sesuai. Ada seseroang tertangkap tangan namun dalam proses di tengah
jalan dihentikan. Kita dibuat kecewa. Masih ada permainan di balik proses hukum yang  berjalan. “ imbuh Cynthia.[GF]

Comment