Caleg Partai Garuda, Indah Yuliana: Dari Politik Keadilan Tercapai  

Profile341 Views

 

RADARINDONESIANEW.COM, JAKARTA– Beragam masalah seputar wanita kadangkala tidak menjadi skala prioritas para anggota legislatif dalam menyuarakan pemenuhan atas hak-hak wanita.

Karenanya wanita memiliki peran yang sangat penting dalam upaya menyampaikan aspirasi khususnya perlakuan dan kesetaraan gender.

“Saya mencalonkan diri sebagai caleg di partai Garuda karena partai ini yang mengedepankan perubahan,” ujar Indah, Sabtu (16/09/23).

Caleg kelahiran Jakarta tahun 1988 ini tercatat sebagai mahasiswi yang sedang menyelesaikan tugas akhir (skripsi) atau sebagai Calon Sarjana Hukum di Fakultas Ilmu Hukum di STIH Prof.Gayus Lumbuun, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

“Dapil 2 adalah wilayah yang sangat dekat dengan tempat tinggal saya, di mana kultur dan sosial masyarakatnya saya tahu. Saya ingin membuat perubahan di wilayah tersebut,” kata Indah menerangkan.

Di sela kesibukannya menjadi ibu rumah tangga dengan 3 anak, caleg Indah Yuliana juga berprofesi sebagai Paralegal yang membantu masyarakat mencari keadilan.

“Terjun ke dunia politik adalah suatu hal yang berbeda dan sangat menarik. Dari politik lah keadilan akan bisa tercapai. Dari politik lah hukum tercipta. Semangat saya berkobar untuk negara Indonesia, khususnya untuk warga masyarakat Kab. Bogor,” ujar Indah.

Berikut target program kerja Indah Yuliana jika terpilih:

1. Pendidikan: Program Indonesia pintar digalakkan lagi, kartu Indonesia pintar dilanjutkan kembali. Membangun sarana dan prasarana pendidikan. Mengadakan program wajib membaca buku.

2. Perdagangan dan Perekonomian:
UMKM diprioritaskan, memperluas program KUR (kredit usaha rakyat).

3. Kesehatan: Seminar dan penyuluhan kesehatan, pemberian vitamin untuk Lansia, balita dan anak-anak.

4. Perlindungan Perempuan dan anak: Setiap Kecamatan diadakan komisi perlindungan perempuan dan anak, menyelenggarakan seminar dan penyuluhan hukum untuk perlindungan perempuan dan anak, perlindungan terhadap pekerja di bawah umur.

“Bekerja untuk Allah SWT, bekerja untuk rakyat, jadilah corong aspirasi rakyat. Suara rakyat adalah ibadah saya,” pungkas Indah menutup.[]

Comment