Bupati Gorontalo, Prof. Dr. Ir. H. Nelson Pomalingo, M.Pd, Ajak Instansi Dan Pengembang Cegah Covid 19

RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA  – Bupati Gorontalo,  Prof. Dr. Ir. H. Nelson Pomalingo, M.Pd, mengajak seluruh elemen masyarakat, instansi dan pengembang lokal untuk mencegah penyebaran virus corona.

Hal itu dikatakannya di stadion olahraga David Toni, Jumat (27/3/2020).

Instansi yang ikut dalam gerakan kepedulian untuk menyelamatkan masyarakat khususnya di Kabupaten Gorontalo ini antara lain PT HGI dan Bank Sulut.

Program peduli covid-19 yang digagas Prof. Dr. Ir. H. Nelson Pomalingo, M.Pd ini sangat penting sebagai upaya pemerintah mencegah bertambahnya jatuh korban akibat serangan virus asal Wuhan, China yang mewabah di seluruh dunia.

Untuk itulah, selaku perpanjangan tangan pemerintah pusat, Bupati Gorontalo, Prof. Dr. Ir. H. Nelson Pomalingo, M.Pd melakukan upaya pencegahan dengan mengajak instansi dan juga pengembang yang ada di Kabuoaten Gorontalo.

“Bersama mari kita lawan penyebaran virus corona dengan menjaga imun tubuh.” Ujar Bupati, Jumat (27/3/2020).

Dalam kesempatan tersebut,
Bupati membagikan 250 botol soman atau lebih dkenal dengan sebutan Ginseng Gorontalo kepada team medis dan Bank Sulut.

“Karena merekalah orang orang yang secara langsung bersentuhan dalam pelayanan ke masyarakat.” Tegas Bupati.

Selain itu, untuk pencegahan covid 19, Bupati menghimbau agar masyarakat meningkatkan kesehatan dengan berolahraga dan berjemur di bawah matahari.

“Dengan olahraga dan berjemur di bawah sinar matahari menjadi salah 1 upaya untuk mencegah covid 19 disamping kita menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.” Imbuhnya.[]

Comment