Membuat Orang Lain Bahagia Itu Mudah, Ikuti Tipsnya

Berita489 Views
Foto Copyright thinkstockphotos.com
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Cara yang sering dilakukan untuk membuat orang lain kagum adalah
dengan melakukan hal yang besar dengan harapan mereka dapat melakukan
hal tersebut kepada kita. Jika kamu telusuri banyak hal sederhana yang
justru membuat kita merasa dihargai dan tentu saja akan membuatmu merasa
jauh lebih bahagia.
Berikut adalah
hal sederhana yang dapat membuat orang terdekat kamu merasa bahagia.
Hal ini seperti yang dilansir lifehack.org yaitu:
  1. Penampilan
    adalah apa yang dilihat orang lain untuk pertama kalinya. Maka saat
    menemui orang lain, pakailah pakaian terbaikmu. Dengan berpenampilan
    menarik maka kamu menghargai orang tersebut.
  2. Jika
    kamu merencanakan bertemu dengan seseorang berusahalah untuk tepat
    waktu. namun jika ada halangan yang menyebabkan kamu tidak bisa datang
    tepat waktu maka beri alasan yang logis jangan membuat masalah yang
    justru membuat mereka tidak nyaman.
  3. Banyak
    orang membuat janji yang sebenarnya mereka ketahui tidak pernah sanggup
    untuk menepatinya. Ladies, janji adalah hutang maka menepatinya adalah
    untuk membayarnya. Jika memang kamu tidak yakin untuk memenuhinya maka
    jangan berjanji.
  4. Menghormati
    pendapat orang lain adalah cara terbaik untuk menghargainya. Tidak
    peduli tua, muda, besar maupun kecil. Saat beradu pendapat dan kamu
    berbeda pendapat tetap menghargai pendapatnya akan membuat orang lain
    merasa dihargai dan merasa bahagia.
  5. Saat meminta tolong jangan lupa mengucapkan kata tolong dan setelah selesai meminta tolong jangan lupa ucapkan terima kasih.
  6. Tersenyum
    akan membuat orang lain bahagia. Jangan memasang wajah cemberut saat
    bersama orang lain. Tersenyum juga merupakan cara untuk menghargai
    kehadiran orang lain.
  7. Saat
    bersama teman atau saudara lebih baik kurangi berinteraksi dengan
    handphone. hormati mereka dengan tidak ‘menduakan’ mereka dengan ganget.
  8. Saat
    berbicara usahakan untuk berbicara dengan jelas. Hindari berbicara
    sambil makan selain tidak sopan juga membuat pembicaraan kamu kurang
    jelas.
  9. Bercanda akan meningkatkan mood seseorang, tidak hanya orang lain yang akan bahagia tetapi juga kamu.
  10. Jadilah dirimu sendiri, tidak perlu menjadi orang lain hanya untuk membuat orang lain bahagia dan menyukaimu.
Nah, demikian cara sederhana untuk membuat orang lain bahagia. Selamat mencoba dan semoga informasi ini bermanfaat bagi kamu.[vem]

Comment