Walikota Depok Berikan Bonus 17 Atlet Depok Di PON Ke XX Papua

Daerah, Depok443 Views

RADARINDONESIANEWS.COM, DEPOK — Untuk ke sekian kali pahlawan atlet olahraga asal Depok yang membawa nama harum kota Depok. ini patut mendapatkan pengahargaan oleh pemerintah Depok.

Wali Kota Depok Mohammad Idris didampingi Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Parawisata (Disporyata)Depok, Dadan Rustandi dan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok Herry Suprianto memberikan bonus kepada atlet asal Kota Depok yang berhasil meraih emas, perak dan perunggu. di Kantor Walikota Depok, Senin (27/10/2021).

Walikota Depok Muhammad Idrs mengatakan, ada sekitar 17 orang atlet asal Depok yang menjadi kontingen Propinsi Jawa Barat mendapatkan bonus setelah berhasil meraih medali emas , perak dan perunggu dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX Papua tahun 2021 di Papua.

Lanjut Idris, yang menjadi kontingen Propinsi Jawa Barat menerima bonus dari Pemkot Depok.

Dana untuk bonus bagi 17 orang atlet berprestasi sekitar Rp 85 juta dengan rincian untuk 18 medali yang berhasil diraih atlet asal Depok, kontingen Propinsi Jabar antara lain 5 Emas, 5 Perak dan 8 Perunggu. Nilai bonus yang diberikan memang tidak banyak, Ucap Idris.

‘Alhamdulillah’ sambung Idris Pemkot Depok tetap memberikan aspresiasi kepada perjuangan para atlet
berbakat asal Kota Depok yang tentunya diharapkan dapat terus meningkatkan prestasi di even nasional lain bahkan internasional.

“Ya.. Mungkin bukan bonus ya tapi lebih kepada penghargaan dari kami sebagai pengganti lelah mereka yang telah berjuang mengharumkan Jawa Barat utamanya Kota Depok,” tuturnya

Lanjutnya, jika melihat jumlah yang diterima, ini karena lantaran memang terpotong adanya refocusing untuk penanganan pandemi Covid-19.

Mohammad Idris, diharapkan perhatian Pemkot Depok dapat dan akan terus menjadi pemacu semua atlet untuk mengukir prestasi lebih banyak dan jauh lagi di masa mendatang bahkan kalau bisa mencapai tingkat internasional.

Kepala Disporyata Depok, Dadan Rustandi, menambahkan, atlet penyumbang emas mendapatkan bonus Rp5 juta, perak Rp4 juta dan perunggu Rp3 juta. Namun dari jumlah tersebut ada satu atlet yang berhak mendapatkan bonus Rp 23 juta karena berhasil meraih 3 Emas dan 2 Perak.

“Atlet yang meriah bonus tersebut adalah Rusdiansyah dari cabang olahraga (cabor) Dayung dan atlet Rustandi dari Cabor Paralayang mendapatkan Rp 11 juta karena memperoleh 1 Emas dan 2 Perunggu,” imbuh Dadan.[GI]

Comment