Pemkab Nias Utara Terima Bantuan Alat Dapur Dari PLN Untuk Korban Banjir

Daerah, Kep. Nias681 Views

 

RADARINDONESIANEWS.COM, NIAS UTARA – Musibah banjir yang terjadi di sejumlah titik di wilayah Kabupaten Nias Utara pada bulan Agustus 2021 yang lalu mendapat perhatian dari PLN Unit Induk Wilayah Sumatera Utara.

Bantuan tersebut disalurkan oleh PLN UP3 Nias dan diserahkan secara simbolis kepada Wakil Bupati Nias Yusman Zega, A.Pi, M.Si, Selasa (7/9), bertempat di Pendopo Bupati Nias Utara.

Mewakili Manajer UP3 Nias, Plh Manajer UP3 Nias Razali Sahlan berharap bantuan yang diserahkan dapat membantu para korban banjir.

“Harapan kami tentunya ini dapat membantu saudara kita yang mengalami musibah beberapa waktu yang lalu,” tutur Razali.

Masih di kegiatan yang sama, Wakil Bupati Nias Yusman Zega, A.Pi, M.SiĀ mengungkapkan jika terdapat 5 kecamatan yang mengalami banjir.

“Kami sangat berterima kasih banyak kepada pihak PLN, mudah-mudahan bantuan ini dapat secepatnya disalurkan kepada masyarakat yang mengalami bencana. Kiranya kepedulian ini dapat membawa berkat, dan masyarakat Nias Utara dapat bangkit kembali,” ucapnya.

Pada penyampaiannya, kerugian yang diakibatkan banjir tersebut berkisar 365 Miliar.

Adapun bantuan yang diserahkan PLN UP3 Nias yakni, rice cooker, piring, sendok dan gelas sebanyak 300 paket.

Dari pantauan radarindonesianews.com, turut juga hadir Manajer Bagian Keuangan dan Umum Cosinus Melvin Sitorus, Manajer Bagian Niaga dan Pemasaran Topan Richardo, Manajer Bagian Transaksi Energi Listrik Andi Irawan, Manajer Bagian Perencanaan Hans Andrew dan para Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Nias Utara.

Reporter : Albert

Comment