RADARINDONESIANEWS.COM, DEPOK – 700 pelajar Sekolah Dasar (SD) Sekota Depok, kelas 4 dan 5 mengikuti Kompetisi Siswa Nasional (KSN) tahun 2020 tingkat Kecamatan yang di laksanakan di Gedung Sekolah Cakra Buana yang terletak di jalan Raya Sawangan No. 91,Kecamatan Pancoran Mas Kota Depok, Sabtu ( 07/03/2020)
Ketua Panitia Pelaksana KSN Tingkat Kecamatan Kota Depok, Drs. Juhayat mengatakan, Pada Kegiatan yang di laksanakan di Sekolah Cakra Buana ini, hanya dua mata pelajaran yang di kompetisikan, yakni Matematika dan IPA. Dimana per bidangnya di ikuti oleh 350 pelajar tingkat SD Sekota Depok, baik itu SD Negeri maupun SD swasta.
“Dari setiap sekolah yang mengikuti kompetisi, kami hanya mengambil 2 pelajar terbaik saja, yaitu satu pelajar untuk bidang IPA dan satu pelajar untuk bidang Matematika”, ujar Juhayat.
Sedangkan untuk soal pertanyaanya, lanjut Juhayat, bidang IPA sebanyak 30 soal pertanyaan dan Matematika sebanyak 20 soal pertanyaan dengan durasi waktu 90 menit.
“Dari soal soal pertanyaan tersebut, 25 persennya memakai bahasa Inggris”, tuturnya.
Juhayat pun menjelaskan, dari hasil kompetisi yang di selenggarakan hari ini, 25 pelajar dengan hasil terbaik saja yang kedepannya akan di bina untuk mengikuti lomba ke Tingkat Kota Depok hingga Tingkat Nasional.
“Pihaknya (Pemkot -red) Depok akan terus berupaya mewujudkan masyarakat yang cerdas, baik itu di bidang mata pelajaran, maupun di bidang bidang lainnya”,Papar Juhayat
Juhayat mengungkapkan, tahun lalu di tingkat Nasional, Kota Depok meraih juara pertama di bidang sains Matematika, yaitu SDN Beji 6 kecamatan Beji. Dan untuk tahun ini kami berharap dan optimis bisa meraih juara di kedua bidang tersebut (Matematika dan IPA-red) “, kata Ketua Panitia Pelaksana KSN tingkat Kecamatan Kota Depok.
Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Kabid Pendas ) Kota Depok, Sada Sugiarto mengatakan ” Kompetensi Siswa Nasional Tingkat SD merupakan suatu ajang dan wadah bagi seluruh siswa SD se kota Depok baik SD Negeri dan SD Swasta.
“Lomba ini diharapkan dpt menjadi ajang bagi peserta didik untuk mengeluarkan kompetensi, pengetahuan, bakat. minat ,serta talenta yg dimiliki. Sehingga akan lahir peserta didik yang memiliki pengetahuan yang kedepannya akan mewakili kota Depok di lomba tingkat Provinsi hingga ke tingkat Nasional”, ujar Sada
Sementara itu di tempat yang sama, salah seorang wali murid peserta KSSN dari Kecamatan Bojong Sari, Nurul mengatakan, sangat bangga anaknya bisa masuk dalam perlombaan sains ini. Dan berharap anaknya dapat lolos masuk ke 25 pelajar terbaik, ujarnya. (Moer/Emi)
Comment